Tak sedikit pebisnis yang menyadari bahwa menjalankan strategi direct selling sangatlah penting. Jenis pemasaran yang efektif ini memperkaya ekonomi dunia dengan menyumbangkan pendapatan total sebesar $193 miliar.
Tak hanya itu, saat Anda mengimplementasikan metode pemasaran langsung tersebut, Anda juga akan mengetahui kebutuhan yang sesungguhnya dari para pelanggan. Anda bisa melakukan riset market secara langsung karena mendapatkan source yang valid dari lapangan.
Salah satu perusahaan yang sudah membuktikan kekuatan proses penjualan langsung ini ialah N Brand (unbranded) yang bergerak di industri keuangan dan investasi. N Brand memasarkan produk secara langsung dengan beriklan di kendaraan, yaitu menggunakan Car Advertising StickEarn.
Bagaimana strategi pemasaran secara langsung brand? Mari simak strategi dan hasilnya melalui Case Studies yang sudah kami buat.
Dapatkan Pengetahuan Lainnya di Bawah Ini:
- Memahami Apa Itu Direct Marketing dan Manfaatnya untuk Penjualan
- Memahami Contoh Marketing Mix yang Sukses dari Perusahaan Pelayanan
- Rahasia PUBG Curi Atensi Pengguna Jalan
Latar Belakang N Brand Menggunakan Strategi Direct Selling
Source: Unsplash - Cara direct selling yang efektif untuk meningkatkan penjualan.
Sebelum membahas langkah-langkah menjalankan direct selling yang efektif dari N Brand, sebaiknya Anda mengetahui latar belakang mengapa N Brand memilih strategi tersebut sebagai pemasaran mereka.
Sebagaimana Anda menjalankan rencana pemasaran, Anda perlu tahu apa yang ingin dicapai ketika beriklan ke target konsumen menggunakan layanan ini. N Brand pun demikian.
Tujuan utama mereka ialah mempromosikan produk melalui iklan luar ruang untuk meningkatkan awareness konsumen terhadap brand. Selain itu, mereka juga ingin merevolusi pemahaman masyarakat mengenai cara berinvestasi, yang menurut studi brand, masih dianggap mahal karena membutuhkan modal yang besar.
Oleh karena itu, dipilihlah Car Advertising kami untuk mencapai tujuan iklan mereka. Kendaraan roda empat ini digunakan oleh kalangan tertentu, umumnya para pekerja, yang sudah atau sedang mempersiapkan diri untuk berinvestasi.
Detail Strategi Pemasaran Langsung N Brand
keuntungan strategi direct selling
N Brand menggunakan 150 unit Car Advertising StickEarn. Lalu, brand financial investment tersebut juga beriklan di wobblers penumpang.
Sebagai informasi, iklan di transportasi, seperti mobil yang dikemudikan oleh mitra StickEarn, memungkinkan Anda untuk memuat iklan di beberapa bagian. Anda dapat wrapping iklan di bagian back window, partial black, half wrap, full wrap, partial back + panel, full back, dan back window + panel.
Lalu, Anda juga dapat beriklan secara lebih eksklusif di dalam mobil dengan memanfaatkan wobbler marketing yang akan ditempel di bangku penumpang dan sopir. Dengan wobbler ini iklan Anda sudah pasti dilihat oleh target market.
Campaign iklan N Brand berlangsung selama satu bulan, yaitu dari tanggal 11 Oktober sampai 11 Desember. N Brand menggunakan dua materi iklan kreatif dan keduanya ditempel merata pada 150 unit yang digunakan.
Car Advertising Sebagai Strategi Direct Selling
Source: Doc. StickEarn - Berdasarkan hasil studi kami, N Brand berhasil mencapai target iklan mereka.
Bagaimana hasil dari kampanye ini? Direct selling adalah salah satu cara memasarkan produk yang efektif. Dikatakan efektif karena melalui pemasaran ini Anda bisa mencapai tujuan pemasaran yang sudah dibuat.
Meskipun hanya satu bulan, tetapi efektivitas bentuk penjualan langsung tersebut memuaskan. Car Advertising dapat menjadi perpanjangan tangan sales yang berjumpa langsung dengan kliennya.
Ditambah lagi, mobilitas mitra pengemudi StickEarn juga tinggi, sehingga mampu menghasilkan brand exposure dan recall yang menjanjikan.
Berdasarkan hasil riset StickEarn dari post campaign N Brand. 80% audiens memperhatikan iklan brand selama campaign berlangsung dan rata-rata melihat kedua materi konten yang digunakan.
Sebagian besar mereka yang melihat iklan mengatakan bahwa mereka langsung aware terhadap N Brand, bukan pada brand lain yang bergerak di industri yang sama.
Tak hanya itu, 68% audiens yang berada di dalam mobil turut mengungkapkan kalau mereka memerhatkan iklan yang dipasang di wobbler. Responden kami yang melihat iklan di wobbler juga langsung memikirkan pesan komunikasi yang digunakan.
Menggunakan Dua Konten Pemasaran
Saat melakukan pemasaran langsung, sebagian sales menggunakan beberapa strategi agar kliennya mau menyimak informasi yang mereka sampaikan. Entah itu memulai komunikasi dengan menawarkan promosi atau memberikan insights mengenai kondisi industri klien agar klien tertarik.
Apapun bentuk penjualan langsung yang dilakukan, baik itu menggunakan single-level direct sales atau MLM, menentukan materi pertemuan dengan klien sangatlah penting. Begitu juga yang N Brand lakukan.
Perusahaan investasi ini menyiapkan dua konsep content marketing untuk menyukseskan campaign mereka. Adapun komunikasi iklan yang dibawa melalui desain visual mereka ialah "Tanpa Biaya Transaksi" dan "Investasi Tetap Goceng".
Pesan yang dikirim brand melalui komunikasi tersebut ternyata tersampaikan dengan baik, StickFriends. 85% audiens menerima pesan dari komunikasi "Investasi Cuman Goceng" dan 64% menerima pesan brand melalui "Tanpa Biaya Transaksi".
Lebih lanjut, dari cara direct selling yang dilakukan melalui Car Advertising kami menghasilkan action yang sesuai dengan keinginan brand. 51% audiens langsung mencari informasi mengenai N Brand dan di antara mereka, 41%-nya mengulik lebih dalam tentang produk-produk yang N Brand tawarkan.
Kesimpulannya Strategi Direct Selling N Brand
Melalui campaign N Brand bersama kami dapat ditarik kesimpulan bahwa brand tersebut mendapatkan feedback yang positif. Tujuan untuk meningkatkan brand awareness terlaksana dengan baik.
Hasil studi kami membeberkan fakta 80% khalayak di jalan melihat iklan mereka selama satu minggu. Lalu, pesan pemasaran yang dikirim lewat Car Advertising juga tersampaikan.
Audiens yang melihat dan mencerna pesan dalam poster iklan N Brand juga langsung mencari tahu tentang brand dan berbagai produknya. Namun, ada juga hanya sekadar melihat saja tanpa berinteraksi.
N Brand pun mendapatkan insights dari campaign-nya mengenaistrategi marketing terbaik yang harus dilakukan atau diperbaiki di kemudian hari melalui dua desain poster iklan mereka. Pasalnya, salah satu visual atau komunikasi mereka yang kurang mendorong kesadaran audiens akan brand.
Strategi Direct Selling Lainnya
Selain tahapan di atas, ada cara memasarkan produk secara langsung lainnya yang bisa Anda lakukan. Menurut business.qld.go.au, ada beberapa tips yang dapat digunakan para pebisnis untuk mengimplementasi strategi pemasaran ini, di antaranya:
- Tentukan target market
- Buat penawaran yang menarik
- Atur jadwal dengan baik bersama klien. Jangan sampai bentrok dan membahayakan reputasi bisnis.
- Pikirkan praktik pemasaran yang berkelanjutan bersama calon pelanggan
Jalankan Strategi Direct Selling Anda Sekarang!
Sebagai salah satu praktik pemasaran yang sudah digunakan sejak lama, menjalankan strategi direct selling memang menguntungkan. Anda dapat memastikan tindakan konsumen setelah memberikan tawaran kepada mereka.
Ada beberapa saluran atau channel pemasaran yang bisa Anda gunakan untuk menerapkan pemasaran ini. Contoh direct selling-nya ialah menggunakan pemasaran SMS, email, atau bahkan menggunakan iklan Out-of-Home (OOH) (karena dengan menggunakan OOH, brand seolah-olah langsung mempromosikan bisnisnya kepada konsumen).
Nah, jika Anda tertarik menjalankan strategi tersebut, Anda bisa bekerjasama dengan StickEarn. Kami menawarkan berbagai media periklanan OOH dan DOOH yang dapat digunakan untuk promosi langsung ke konsumen.
Khusus di bulan ini, kami mengadakan program "Promo Best Price Guarantee" untuk beriklan di Motorbike Advertising, Car Advertising, atau MobileLED Advertising. Dengan memanfaatkan Program Bundling, tentunya Anda bisa menghemat anggaran beriklan, StickFriends.
Untuk mendapatkan promo tersebut silakan klik banner di bawah atau pelajari produk-produk kami terlebih dahulu.