Membuat copy untuk iklan, terlebih iklan luar ruangan, tidaklah mudah. Anda dituntut untuk lebih kreatif dalam meramu kata-kata promosi dari copy ads yang akan dibuat.

Namun, tak perlu khawatir. Hal itu akan terasa jauh lebih mudah jika Anda mengetahui tentang formula copywriting. Bagaikan sebuah kunci, berbagai formula copywriting yang ada di bawah ini mampu membantu Anda keluar dari masalah tersebut.

Dengan begitu, Anda dapat mengemas iklan dengan gaya yang lebih baik, yaitu ringkas, jelas, dan menarik. Bahkan, iklan yang Anda buat juga bisa berkontribusi meningkatkan penjualan. Lalu, apa saja formula dalam copywriting tersebut?

Baca juga: Pentingnya Copywriting Iklan yang Menarik di DOOH

1. Formula PAS

FORMULA COPYWRITING PAS MARKETING.jpg

Source: Freepik - Formula copywriting PAS dapat Anda gunakan untuk membuat tulisan yang menarik.

Formula copywriting yang ingin pertama kali kami bahas ialah PAS (Problem, Agiatet, dan Solution). Menurut Socialbee.io, agensi digital ternama, PAS merupakan salah satu formula yang paling terkenal di industri saat ini.

Teknik promosi iklan dengan pola PAS dinilai paling jitu. PAS mampu mendorong hasrat konsumen untuk mengenal dan bahkan membeli produk. Secara lebih rinci, PAS dapat kamu artikan sebagai berikut.

  • Problem (masalah): PAS dimulai dengan melihat tantangan atau masalah yang dialami oleh konsumen.
  • Agitate (membuat konsumen gelisah): Selain itu, PAS dikemas juga dengan kalimat yang dapat membuat konsumen gelisah.
  • Solution (solusi): Barulah setelahnya, Anda membungkus copy iklan yang dibuat dengan menawarkan solusi dari masalah dan kegelisahan tersebut.

Jadi, jika disederhanakan, formula copywriting PAS adalah teknik membuat copy iklan yang dimulai dengan menjabarkan masalah yang dihadapi audiens, kemudian membuat mereka gelisah terhadap masalah itu, dan ditutup dengan menawarkan solusi berdasarkan produk yang Anda tawarkan.

Di Indonesia, contoh copywriting PAS dapat Anda temui pada iklan sampo yang umumnya diawali mengungkap pain point konsumen, yakni rambut rontok, gatal, atau berketombe.

Misalnya begini:

"Rambut rontok dan gatal jangan dibiarkan begitu saja. (P) Masalah tersebut dapat dipengaruhi oleh penyakit yang membuat rambut tidak sehat maksimal. Tak hanya karena stres, bisa juga disebabkan oleh keturunan dan tiroid.(A) Eits, tapi jangan langsung panik, ya. Anda masih bisa tenang karena sekarang sudah ada shampo Pantene." (S)

2. Formula AIDA

Tak kalah terkenal dengan PAS, formula copywriting AIDA juga begitu fenomenal di kalangan copywriter senior maupun pemula yang baru belajar.

Model AIDA diyakini aplikatif dalam berbagai media iklan, mulai dari iklan digital sampai offline yang tampil di jalan.

Meskipun begitu, tujuan digunakannya AIDA marketing dalam copywriting tidak langsung menyasar ke pembelian, ya.

AIDA lebih bertindak sebagai pembujuk yang merayu konsumen untuk mau berkenalan dengan produk yang perusahaan tawarkan. Baru setelahnya AIDA menyasar penjualan.

Seperti yang Anda mungkin sudah tahu bahwa model formula AIDA terdiri dari:

  • Atention (perhatian): Pada formula ini, Anda harus membuat kalimat iklan yang menarik perhatian audiens.
  • Interest (minat atau ketertarikan): Kalimat tersebut harus mampu menarik minat konsumen untuk membaca copy sampai habis.
  • Desire (keinginan atau hasrat): Lalu, pastikan kalimat yang Anda juga bisa membangkitkan hasrat konsumen untuk melakukan suatu tindakan.
  • Action (tindakan atau aksi): Arahkan hasrat mereka untuk bertindak seperti yang Anda inginkan.

Contoh dari teori AIDA bisa Anda temui dari berbagai konten organik dan soft selling yang ada di media sosial dan landing page.

Namun, agar Anda mendapatkan gambar mengenai teknik menggunakan copywriting ini, Anda bisa menyimaknya di bawah.

"Beriklan di mobil lewat OOH StickEarn ternyata menarik banget, lho! (A) Itu karena iklan yang perusahaan buat di media luar ruangan tersebut bisa dikreasikan sesuai keinginan. Iklan pun bakal terlihat lebih unik dari biasanya. (I)

Biaya buat memasang iklan di mobil melalui StickEarn juga terjangkau. Pemasangannya rapi dan bisa memberikan dampak yang positif untuk bisnis klien di kemudian hari. (D) Sudah banyak perusahaan yang membuktikan hal tersebut. Jika Anda tertarik, Anda bisa hubungi sales StickEarn atau pelajari lebih lanjut produk StickEarn di website. (A)

3. Formula 4C

Wordstream mengatakan bahwa 4C adalah formula copywriting yang sangat membantu.

Hal itu karena teknik penulisan copywriting ini mengharuskan Anda untuk membuat kalimat yang jelas, ringkas, menarik, dan kredibel.

Jika disimpulkan, 4C merupakan formula yang wajib dikemas secara langsung guna menyasar inti pesan yang ingin Anda sampaikan. Formula tersebut pada dasarnya terdiri dari Clear (jelas), Concise (ringkas), Compelling (menarik), Credible (kredibel).

Contoh dari 4C dapat Anda lihat pada copy yang kami buat berikut.

"Menambah penghasilan tanpa modal bukan omong kosong belaka."

"Anda bisa menambah pendapatan hanya dengan bermodalkan sepeda motor saja". "Motor tersebut dapat Anda manfaatkan untuk membantu klien StickEarn menyebarluaskan iklannya."

"Maka, jika Anda ingin menambah pundi-pundi penghasilan dengan mudah, bergabunglah menjadi driver StickEarn dengan mendaftarkan diri melalui link di bawah ini".

4. Formula Quest

formula membuat iklan dengan kalimat yang menjual.jpg

Source: Freepik - Cara membuat kata-kata yang menarik untuk iklan menggunakan teknik Quest.

Berikutnya ada Quest yang bisa Anda gunakan untuk membuat iklan digital yang menarik. Berbeda dari formula di atas, Quest bakal membantu Anda untuk lebih berempati dengan konsumen.

Alih-alih mempromosikan produk, Anda secara soft selling berusaha menyentuh perasaan mereka dengan memberikan suatu fakta yang dapat dipercaya.

Hal itu disebabkan oleh rangkaian formula ini yang terdiri dari Quality, U (Understand), E (Educate), S (Stimulate), dan T (Transition).

Lalu, seperti apa contoh penerapan formula tersebut? Mari kita ambil contoh begini

Q: "Penelitian mengungkapkan bahwa iklan konvensional akan semakin populer di tahun 2023." >> Kalimat ini akan menunjukkan bahwa kita akan membahas soal popularitas iklan outdoor di tahun 2023 yang dirujuk dari sebuah penelitian.

U: "Jika Anda ingin beriklan di media tersebut, Anda tak perlu ragu melakukannya. Banyak pilihan layanan yang bisa digunakan dan semua dapat Anda kustomisasi dengan mudah." >> Tahapan ini berupaya untuk memvalidasi perasaan audiens.

E: "Sudah banyak perusahaan yang membuktikan. Anda bisa melihatnya melalui case study keberhasilan mereka yang di-capture dengan apik oleh StickEarn." >> Tahapan untuk mengedukasi audiens audiens.

S: "Sebab, hanya di StickEarn Anda bisa menyimak keberhasilan dari berbagai perusahaan melalui case study. Dengan begitu, Anda pun akan semakin yakin dalam beriklan di media ini." >> Paragraf ini berusaha menstimulasi pikiran audiens sambil memberikan solusi.

T: "Case study StickEarn juga dapat menjadi inspirasi bagi Anda yang masih bingung memilih layanan iklan luar ruangan yang tepat. Oleh karena itu, hilangkan kegundahan Anda untuk beriklan dengan StickEarn” >> Bagian ini mengarahkan pembaca untuk melakukan action.

5. Formula ACCA

Dari beberapa formula yang kami sebutkan di atas, sebagian besar menawarkan gaya promosi yang begitu smooth dengan membujuk. Namun, berbeda dengan formula ACCA.

ACCA adalah singkat dari Awareness, Comprehension, dan Action. Formula ini, menurut Socialbee, menjadi andalan copywriter dalam meningkatkan brand awarenss.

Sebab, pada dasarnya ACCA tidak dikemas dengan cara bujuk rayu, tetapi lebih menggunakan copy yang mengedukasi para konsumen mengenai manfaat produk. Jadi, USP produk lebih ditonjolkan.

Adapun contoh penulisan copywriting yang baik dan efektif berdasarkan formula ACCA ialah sebagai berikut.

"Sebagai startup periklanan OOH dan DOOH di Indonesia, StickEarn selalu berkomitmen dalam membantu klien menyebarluaskan iklan luar ruangan yang inovatif dan terukur."

"Ada 11 layanan iklan outdoor yang bisa menjadi pilihan Anda, mulai dari Transportation Advertising, Digital Advertising, sampai Branding. Semua layanan tersebut, kami jamin, bisa membantu Anda meningkatkan penjualan."

"Oleh karena itu, jika Anda ingin membuat iklan di luar ruangan yang lebih inovatif, Anda wajib bekerja sama dengan kami."

Baca juga: Inilah 4 Tingkatan Brand Awareness & Cara Meningkatkannya

6. Formula IDCA

Formula berikutnya yang bisa Anda gunakan untuk membuat copy iklan yang bagus ialah menggunakan IDCA, StickFriends. IDCA adalah kebalikan dari AIDA.

Formula copywriting IDCA dimulai dengan menjabarkan hal-hal yang menarik perhatian guna memancing rasa penasaran audiens, kemudian baru diikuti Desire, Conviction, dan Action.

Contoh penerapan IDCA dapat Anda simak melalui teks copy berikut.

"Pernahkah Anda berpikir untuk membuat iklan yang menarik, yang tak hanya sekadar dilihat oleh audiens saja?"

"Lewat iklan tersebut, Anda bisa mencuri perhatian publik sehingga mereka mau menyimak pesan iklan sampai habis. Dengan begitu, awareness dan penjualan berpotensi meningkat."

"Faktanya, apa yang Anda pikirkan bisa dilakukan dengan mudah, apalagi di era sekarang."

"Sebab, Anda bisa mewujudkan rencana tersebut hanya dengan berkolaborasi bersama StickEarn melalui layanan O2O. Lalu, apa itu O2O dan bagaimana cara kerjanya? Untuk informasi lebih lanjut, silakan simak artikel StickEarn, ya."

Formula Copywriting Lainnya

bagaimana belajar copywriting yang baik.jpg

Source: Freepik - Manfaat mengetahui beragam formula copywriting ialah dapat memudahkan Anda membuat konten iklan yang kreatif.

Tak hanya 6 formula di atas saja, ada juga formula copywriting lainnya yang wajib Anda simak untuk membuat konten iklan, di antaranya.

  • 7. Formula SSS (Star Story Solution) adalah metode copywriting yang menyuguhkan tulisan menarik dan dibumbui cerita. Formula ini dimulai dengan menghadirkan tokoh utama sebagai pencerita atau contoh dari apa yang ingin copywriters ungkapkan. Lalu, ditutup dengan solusi terhadap masalah tokoh tersebut.

  • 8. Formula BAB (Before-After-Bridge), yaitu metode penulisan copywriting yang dimulai dengan memaparkan fakta sebelum masalah terselesaikan, kemudian dilanjutkan dengan menjelaskan gambaran jika masalah terselesaikan, dan ditutup dengan penawaran solusi dari masalah tersebut.

  • 9. Formula 5 Pertanyaan ialah cara menulis copywriting yang baik dengan berorientasi pada beberapa pertanyaan, misalnya kenapa konsumen harus membeli produk, siapa target yang ingin disasar, dan lain sebagainya.

  • 10. Formula Storytelling Copywriting. Pada formula ini, Anda bisa membuat copy dengan gaya bercerita agar audiens tertarik untuk menyimak tulisan Anda sampai habis.

Buat Iklan yang Menarik dengan Formula Copywriting Pilihan!

Jika disimpulkan, ada 10 formula copywriting yang bisa Anda gunakan untuk menulis kata-kata iklan yang menarik, entah untuk di media online maupun offline advertising.

Dengan pemahaman yang sudah Anda miliki saat ini, niscaya pekerjaan meramu copy untuk promosi tidak akan menyulitkan dan membebani lagi.

Namun, jangan lupa. Setelah materi iklan sudah jadi, Anda bisa menyerahkan penyebaran promosinya kepada StickEaran. Kami siap membantu Anda untuk menyukseskan campaign marketing perusahaan melalui layanan OOH dan DOOH advertising.

Jika tertarik, silakan klik banner di bawah untuk beriklan dan mendapatkan promo spesial dari kami!

CTA Banner Blog - 01.png