Keinginan untuk membuat iklan luar ruangan yang lebih berdampak pasti pernah Anda pikirkan. Rencana tersebut bisa saja terealisasikan jika Anda menayangkan iklan di media Programmatic DOOH.
Programmatic DOOH atau disebut juga pDOOH saat ini lebih dipilih perusahaan karena menawarkan hasil yang paripurna. Tak hanya eksposurnya yang luas, tetapi iklan tersebut pun dikenal lebih efisien dan efektif digunakan.
Nah, jika Anda ingin memasang iklan di programmatic advertising tersebut, pembahasan StickEarn di bawah wajib Anda simak. Kami telah membahas lebih dalam tentang pengertian Programmatic DOOH, manfaat, dan cara kerjanya di artikel ini khusus untuk Anda!
Pengertian Programmatic DOOH
Source: Unsplash - Programmatic DOOH sebenarnya mirip dengan OOH dan DOOH, tetapi berbeda secara format dan manfaat.
Istilah Programmatic DOOH (pDOOH) atau disebut juga DOOH terprogram mungkin belum pernah Anda dengar. Di Indonesia, pebisnis maupun brand lebih akrab dengan istilah DOOH dan Out of Home advertising dibanding istilah ini.
Namun faktanya, tren pemasaran terbaru yang menggunakan layanan programmatic digital OOH jauh lebih booming di pasar Amerika. Di AS, Programmatic DOOH telah menjadi andalan para pebisnis dalam mengiklankan produknya.
Mereka mulai beralih dari periklanan konvensional dan online ke channel programmatic. Kabar terbaru yang beredar menyebutkan, iklim pemasaran AS juga makin masif menggunakan layanan ominchannel dengan programmatic guna menciptakan aktivitas promosi yang lebih baik.
Lalu, apa itu Programmatic DOOH? Programmatic DOOH sebenarnya mirip dengan OOH dan DOOH pada umumnya.
Hanya saja, jenis iklan ini menawarkan sesuatu yang berbeda pada sisi optimasi iklan yang digunakan.
pDOOH menggunakan teknologi digital yang jauh lebih canggih dibanding iklan OOH lainnya. Selain itu, pDOOH juga telah diotomatisasi sehingga kegiatan beriklan jauh lebih simpel dan relatif cepat.
Bahkan, prosesnya dinilai secepat Anda memasang iklan SEM maupun iklan di Google. Tinggal siapkan konten, atur waktu, dan target keyword maupun pengguna, iklan pun langsung tayang.
Lebih lanjut lagi, The Neuron Intelligent Connections menjelaskan bahwa pDOOH adalah otomatisasi pembelian, penjualan, dan pengiriman iklan DOOH di digital billboards dan digital signage yang lebih mutakhir.
Selain lebih efektif, strategi marketing produk tersebut juga mampu mengurangi keterlibatan banyak orang. Hanya bermodalkan komputer dan dashboard pDOOH saja, iklan dapat tayang oleh bantuan satu orang.
Lalu, pDOOH juga sudah dilengkapi dengan metrik laporan iklan. Dengan begitu, perusahaan bisa melacak keberhasilan campaign yang sudah dibuat dengan mudah.
Cara Kerja pDOOH dalam Memaksimalkan Promosi Bisnis
Seperti yang sudah kami jelaskan bahwa sebenarnya iklan pDOOH mirip DOOH dan OOH. Namun, dari cara kerja, proses penayangan pDOOH berbeda.
Selain hanya melibatkan beberapa orang, iklan ini juga mudah dikostumisasi sesuai kebutuhan. Anda bisa menayangkan satu iklan di satu lokasi, cuaca tertentu, kondisi jalan, dan tanggal tertentu saja.
Anda juga bisa menyeleksi iklan mana saja yang boleh ditampilkan dan yang mana yang tidak. Benar-benar fleksibel sesuai keinginan marketers, bukan?
Manfaat Beriklan di Programmatic DOOH
Source: Manfaat utama dari iklan ini ialah dapat membuat bisnis lebih dilihat audiens.
Beriklan di perusahaan Programmatic DOOH memberikan banyak manfaat. Tak hanya manfaat kecanggihan yang dapat membuat bisnis “lebih dilihat”, tetapi ada beberapa manfaat penting lainnya yang akan pebisnis rasakan.
-
Efisien dan efektif. Iklan ini dapat membantu Anda dan platform periklanan merasakan layanan iklan yang lebih cepat. Sebab, tak banyak orang yang akan terlibat dalam proses penayangan iklan. Selain itu, iklan juga dapat memberikan dampak yang lebih baik baik bisnis.
-
Meningkatkan brand awareness. Dampak nyata yang langsung Anda rasakan dari iklan tersebut ialah awareness masyarakat. Saat iklan tampil di layar digital, katakanlah di MobileLED, iklan lebih mampu menarik perhatian orang karena dikemas dalam layar mobil berukuran besar.
-
Fleksibel. Iklan pDOOH didesain dengan fleksibilitas yang selangkah lebih maju dibanding iklan lain. Hal itu disebabkan oleh kemampuan teknologi yang ada di dalamnya. Teknologi tersebut memungkinkan pebisnis untuk mengostumisasi materi iklan, mulai dari kapan penayangannya, siapa saja yang dapat melihat, dan akan tayang di lokasi apa.
-
Berbasis data. Karena Programmatic DOOH advertising telah dilengkapi teknologi yang canggih, maka iklan ini dapat menghadirkan data yang bisa bisnis manfaatkan untuk mengukur kesuksesan iklan. Adapun data tersebut, di antaranya prime time mengenai waktu yang tepat untuk beriklan, impression, jumlah audiens, dan lain-lain.
Tertarik Beriklan di Programmatic DOOH?
Dengan melihat keunggulan dan manfaatnya, bukan tidak mungkin jika saat ini Anda tertarik untuk beriklan di Programmatic DOOH, StickFriends. pDOOH bisa menjadi salah satu teknik marketing offline yang prospeknya bagus untuk bisnis.
Sebagai perusahaan periklanan, StickEarn dapat membantu Anda membuat campaign yang inovatif melalui layanan Transportation Advertising, DOOH, Digital Platform, dan Branding. Sudah lebih dari 500 brand yang menggunakan layanan kami untuk meningkatkan awareness bisnis mereka.
Jika Anda juga tertarik, Anda bisa simak lebih lanjut mengenai produk StickEarn atau langsung **klik banner di bawah untuk mendapatkan penawaran terbaik dari kami.