Salah satu jenis iklan luar ruang yang kini banyak digunakan karena mampu menjangkau segmentasi tertentu ialah plane advertising. Dengan beriklan di pesawat, Anda dapat mempromosikan produk kepada serious buyer atau konsumen dengan preferensi khusus.

Badan pesawat hingga spot-spot di dalamnya dapat Anda jadikan sebagai beriklan. Media iklan OOH tersebut juga mampu mengangkat citra positif untuk bisnis. Contohnya, iklan di pesawat Garuda yang pernah dilakukan RANS bersama StickEarn.

Namun, tak hanya RANS, ada beberapa brand yang pernah memasang iklan mereka di pesawat terbang. Brand tersebut memanfaatkan berbagai spot yang ada di moda transportasi itu untuk mempromosikan produk. Siapa sajakah?

Nah, untuk tahu lebih lanjut mengenai jenis promosi yang satu ini sekaligus mempelajari tentang apa itu iklan di pesawat dan bagaimana cara membuatnya, Anda bisa simak penjelasan StickEarn di bawah.

Baca juga: Mengenal Iklan di Kendaraan yang Efektif untuk Promosi!

Apa Itu Iklan di Pesawat?

pasang iklan di bagian depan pesawat.jpg

Source: Freepik - Mengenal periklanan di pesawat yang menguntungkan untuk promosi.

Plane Advertising atau iklan di pesawat merupakan salah satu jenis periklanan OOH. Sederhananya, iklan di pesawat adalah bentuk pemasaran atau promosi yang dilakukan di dalam pesawat.

Bentuk kegiatan dari pemasaran yang akan Anda buat di pesawat termasuk jenis iklan yang ditampilkan kepada penumpang selama penerbangan. Terlebih, pesawat sebagai moda transportasi memiliki citra eksklusivitasnya tersendiri.

Hal itu disebabkan oleh tidak setiap saat semua konsumen memanfaatkan pesawat untuk menunjang mobilitas mereka. Added value ini yang dapat Anda manfaatkan untuk memasarkan iklan di media luar ruang itu.

Dalam bidang marketing, kini pemanfaatan pesawat sebagai salah satu jenis iklan di kendaraan bergerak sudah banyak dilakukan oleh para marketers.

Iklan di pesawat dapat mencakup berbagai bentuk. Anda dapat membuat di transportasi itu melalui majalah atau selebaran, iklan audio yang diputar melalui sistem hiburan di pesawat, dan lain sebagainnya.

Iklan di pesawat biasanya ditujukan untuk menjangkau audiens yang beragam, termasuk penumpang yang melakukan perjalanan bisnis maupun wisatawan. Iklan tersebut menawarkan berbagai hal, seperti tiket penerbangan, hotel, penyewaan mobil, peralatan elektronik, dan lain-lain.

Jenis promosi bisnis yang satu ini memberikan peluang yang besar bagi perusahaan untuk memasarkan brand kepada penumpang yang tertarik atau memiliki kebutuhan terkait produk atau layanan yang ditawarkan.

Sebab, saat brand beriklan di media itu, brand dapat menyasar segementasi pasar tertentu dan berhubungan langsung dengan konsumen selama perjalanan mereka.

Manfaat Iklan Beriklan di Pesawat

Lebih lanjut lagi, media beriklan dengan menggunakan Plane Advertising membawa banyak manfaat. Salah satunya ialah brand bisa mendapatkan jangkauan audiens secara global.

Seperti yang kita tahu, pesawat adalah moda transportasi lokal maupun internasional yang menghubungkan berbagai destinasi di seluruh dunia.

Dengan beriklan di saranan publik ini, perusahaan dapat menjangkau penumpang dari berbagai negara dan latar belakang yang berbeda. Ada beberapa manfaat lainnya yang akan Anda dapat dari periklanan pesawat.

1. Target Audiens yang Tepat

Iklan di pesawat dapat ditargetkan secara efektif. Misalnya, maskapai dapat menyajikan iklan terkait destinasi atau hotel di negara tertentu kepada penumpang saat perjalanan menuju lokasi tujuannya.

Hal ini memungkinkan bisnis Anda untuk menjangkau audiens yang spesifik dan memiliki minat atau kebutuhan terkait produk atau layanan yang Anda tawarkan.

2. Jadwal dan Waktu yang Efektif

Pada penerbangan jarak jauh, penumpang memiliki waktu yang cukup lama di dalam pesawat. Hal ini memungkinkan Anda untuk menampilkan iklan yang lebih rinci dan mendalam.

Penumpang dapat membaca iklan cetak, menonton iklan video, atau mendengarkan iklan audio secara seksama karena terbatasnya pilihan hiburan di pesawat. Peluang ini dapat Anda manfaatkan untuk menghadirkan iklan secara lebih rinci.

3. Meningkatkan Brand Awareness yang Positif

Beriklan di media OOH memilki banyak keuntungan salah satunya dari segi brand awareness. Plane Advertising juga dapat membantu brand membangun awareness yang baik.

Hal ini berkaitan dengan perjalanan dan mobilitas penumpang. Karena, selama perjalanan mereka pasti akan memerhatikan iklan Anda. Dengan begitu, iklan pun mampu memberikan kesan positif dan mempengaruhi persepsi penumpang dengan baik.

Spot yang Bisa Dimanfaatkan untuk Promosi di Pesawat

contoh iklan di pesawat terbang.jpg Source: Unsplash - Gambaran media atau spot iklan di dalam pesawat.

Sebagai moda transportasi eksklusif, pesawat menyediakan berbagai tempat untuk beriklan. Harga pemasangan per tempatnya beragam, tetapi yang pasti spot-spot tersebut terbilang optimal untuk Anda manfaatkan sebagai sarana beriklan.

Namun, tahukan Anda spot atau bagian mana saja yang dapat dipasang sebagai iklan di pesawat terbang? Berikut ulasannya, StickFriends.

1. Tray Table

Tray table atau meja lipat di belakang kursi penumpang adalah tempat yang seringkali digunakan untuk menampilkan iklan. Iklan bisa ditempatkan di bagian atas tray table atau bahkan mencakup seluruh permukaan tray table.

2. Layar LED Hiburan Pribadi

Pesawat dilengkapi dengan sistem hiburan individu. Oleh karena itu, iklan Anda dapat ditayangkan di layar pribadi penumpang, entah berupa video ads yang muncul sebelum atau setelah pemutaran konten hiburan maupun iklan banner yang tampil selama penggunaan sistem hiburan.

3. Majalah Penerbangan

Majalah penerbangan yang disediakan di dalam pesawat merupakan media yang sangat efektif untuk beriklan. Anda dapat mencetak iklan dan ditempatkan di halaman-halaman majalah tersebut. Brand juga dapat menyertakan iklan dalam bentuk brosur atau selebaran yang ditempatkan bersama majalah.

Baca juga: Curi Perhatian Jutaan Pasang Mata dengan StickTrain (Train Advertising)

4. Headrest Cover

Headrest cover atau penutup kepala kursi dapat digunakan untuk menampilkan iklan. Brand Anda dapat menaruh logo atau pesan iklan yang ditempatkan di bagian depan atau belakang penutup kepala kursi.

5. Audio Announcement

Selain barang, iklan audio juga dapat Anda jadikan pilihan sebagai media beriklan di pesawat. Anda dapat memasukkan iklan ke dalam pengumuman suara (adlib) yang diputar di pesawat.

6. Peralatan Kabin

Selanjutnya, brand dapat memanfaatkan peralatan kabin, seperti pemanas makanan atau kantong muntah untuk menampilkan iklan. Iklan dapat ditempatkan di permukaan peralatan tersebut.

Terdapat banyak pilihan spot untuk beriklan di pesawat terbang. Perlu dicatat bahwa setiap maskapai penerbangan mungkin memiliki kebijakan dan batasan tertentu terkait jenis iklan yang dapat tampil di armada mereka.

Penting untuk berkoordinasi dengan maskapai atau perusahaan yang bertanggung jawab atas pemasangan iklan tersebut. Tujuannya ialah untuk memastikan kesesuaian dan persetujuan sebelum melaksanakan campaign promosi.

Namun, bekerjasama dengan StickEarn dapat mempermudah koordinasi yang harus Anda lakukan. StickEarn bekerjasama dengan beberapa maskapai penerbangan, sehingga Anda dapat beriklan bersama maskapai penerbangan secara lebih mudah lagi.

Contoh Iklan Brand di Pesawat Terbang

cara-bisa-branding-di-pesawat-seperti-rans-entertainment--content.png

Source: Instagram @raffinagita1717 - Potret RANS saat pasang iklan di pesawat sebagai branding.

Salah satu brand yang pernah beriklan menggunakan Plane Advertising, yaitu Bolu Stim Menara. Brand tersebut dengan StickEarn menggunakan strategi marketing berupa poduct sampling.

Dalam penerbangan Jakarta–Medan dan Medan–Jakarta di Pesawat Citilink, produk bolu dari Bolu Stim Menara dibagikan kepada seluruh penumpang. Dibagikan secara gratis!

Dengan memanfaatkaan teknik product sampling ini, penumpang yang menjadi target pasar dapat mencicipi betapa lembut dan nikmatnya bolu tersebut. Dengan begitu, brand pun dapat mendorong keinginan konsumen untuk membeli produk mereka.

Contoh brand lain yang menggunakan Plane Advertising dan viral di media sosial adalah Urban Sneakers Society. Bentuk iklan yang dilakukan oleh brand dikemas dalam kegiatan lelang produk di dalam pesawat terbang Citilink.

Dalam lelang itu, Urban Sneakers menjual sepatu dan jam tangan dengan harga yang murah. Bentuk kegiatan pemasaran ini tentunya terbilang unik dan mendapat perhatian yang besar dari audiens.

Terbukti, melalui campaign marketing yang dilakukan, video campaign mereka mengenai kegiatan lelang yang diunggah di akun TikTok perusahaan mendapat lebih dari 2,1 juta penonton.

Tertarik Iklankan Produk Anda di Pesawat?

StickFriends kini telah mengetahui apa itu iklan di pesawat, manfaat dan contohnya, serta spot mana saja yang dapat dijadikan sebagai sarana beriklan. Media ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda dalam meraih lebih banyak eksposur dan kesan yang eksklusif.

Brand Anda juga dapat dengan mudah beriklan di pesawat dengan menggunakan layanan Plane Advertising kami, StickFriends. Sebagai perusahaan periklanan OOH dan DOOH, StickEarn siap membantu Anda menerbangkan iklan hingga ke angkasa!

Jika tertarik, silakan klik banner di bawah atau cari tahu lebih lanjut mengenai plane advertising di StickEarn terlebih dahulu.

CTA Banner Blog - 01.png