Sebagai media promosi yang hadir dari transformasi outdoor advertising, iklan digital out-of-home selalu mengalami peningkatan. Tak hanya dari segi permintaan OOH saja yang tinggi, tetapi update teknologi pada platform tersebut juga terus dilakukan.

Jika dahulu Anda hanya mengenal iklan di baliho yang menggunakan visual statis, kini iklan tersebut hadir dengan jauh lebih inovatif. Anda dapat memasang iklan dengan desain gambar bergerak atau bahkan dengan video sekalipun melalui digital out-of-home.

Tak hanya kemajuan tersebut saja, studi Clearcode menyebutkan bahwa iklan digital luar ruang ini juga akan makin berkembang karena adanya optimasi teknologi di dalamnya. Apa sajakah itu? Mari simak lebih lanjut pembahasannya di bawah.

Baca juga: Keuntungan Beriklan di DOOH Advertising yang Wajib Diketahui

1. Pengiklan Bisa Berkreativitas

iklan dooh out of the box di jalan.jpg Source: Doc. StickEarn - Contoh iklan billboard DOOH yang kreatif.

Dahulu, sebelum adanya digital out-of-home advertising, iklan yang dibuat marketers di media offline terbilang flat. Iklan hanya tampil sebatas gambar dan teks biasa saja.

Namun, seiring OOH advertising berkembang dan melahirkan DOOH, para pengiklan bisa berkreativitas sesuai keinginan. Mereka bisa membuat iklan dengan berbagai format, mulai dari video, gif, dan gambar animasi seperti motion.

Hasilnya, iklan DOOH lebih outstanding sehingga banyak orang yang menaruh perhatian lebih kepada iklan ini. Bahkan, sebagian pengguna jalan terkadang menjadikan iklan tersebut sebagai hiburan ketika menunggu macet atau menanti datangnya kendaraan.

Melihat fakta yang ada di lapangan itulah, bukan tidak mungkin jika digital out-of-home ads bisa lebih mendorong penjualan. Alasannya karena DOOH mampu membuat audiens sadar sehingga transaksi meningkat.

2. Penargetan Lebih Spesifik

Meskipun pada dasarnya media iklan luar ruangan menyasar khalayak yang ada di jalan, tetapi dengan DOOH advertising, segmentasi market dapat lebih dispesifikasikan lagi, StickFriends. Iklan luar ruangan, khususnya DOOH, dapat membantu Anda membuat segmentasi audiens secara tepat.

Melalui iklan ini, Anda bisa menyasar berbagai target sesuai keinginan. Misalnya, demografi khusus dan profesi tertentu sesuai dengan lokasi pemasangan billboard Anda.

Namun, penargetan yang dilakukan menurut Clearcode belum 100% efektif. Perlu upgrade teknologi lebih lanjut agar hasilnya semakin akurat dan tepat sasaran.

3. Dapat Ditayangkan Berdasarkan Kondisi Cuaca

Untuk bagian ini, sebenarnya caranya hanya bisa didapatkan melalui pDOOH (Programmatic DOOH). Misalnya, Anda ingin mempromosikan produk minuman dingin, Anda bisa mengatur waktu penayangan hanya saat sedang panas saja. Saat tiba-tiba hujan, billboard DOOH tidak akan menampilkannya.

Dooh.ly menyebutkan bahwa hal itu terjadi karena teknologi iklan luar ruangan telah dilengkapi dengan sistem terperogram (pDOOH). Dengan begitu, iklan pun dapat menayangkan materi promosi yang lebih kontekstual.

Oleh karena itu, Anda bakalan terhindari dari yang namanya kesalahan prediksi penayangan. Sebab, terkadang beberapa brand gagal menayangkan konten iklan secara tepat, berdasarkan kondisi cuaca di lapangan. Hal ini harus Anda optimasi dengan baik, ya!

Baca juga: Programmatic Ads: Tren Terbaru Digital Advertising dan Cara Kerjanya

4. Pengukuran

cara mengukur iklan digital out of home.jpg

Source: Doc. StickEarn - Penargetan iklan digital out of home tidak menggunakan cookies seperti Google.

Industri iklan luar ruang masuk ke dalam kategori "Dunia Tanpa Cookies". Ketika Anda berencana untuk beriklan di media ini, data yang diambil tidak didasari oleh cookies.

Bermodalkan teknologi terkini, DOOH dapat melakukan pengukuran dengan kemampuan lebih lanjut. Digital out-of-home memanfaatkan suatu teknologi yang dipasang dalam media iklan digital tersebut sehingga dapat melakukan pengukuran secara efektif.

Adapun datanya diambil dari sensor sinyal GPS, Wi-Fi, dan bluetooth ke teknologi DOOH ialah berupa gambaran tentang kepadatan, rata-rata pengguna yang ada di jalan, dan data demografi.

5. Mudah Diintegrasikan Secara Online

Data yang sudah diambil dapat menjadi insight untuk Anda dalam membuat iklan outdoor lainnya di kemudian hari. Selain itu, jika Anda ingin iklan tersebut lebih berdampak terhadap bisnis, Anda pun bisa mengintegrasikan DOOH dengan online ads.

Caranya ialah melalui iklan O2O (Offline-to-Online). Jadi, setelah Anda menayangkan iklan melalui media offline, Anda bisa merilis iklan tersebut kembali secara online, entah di Facebook maupun IG, dalam rangka retargeting ads.

Iklan yang ditargetkan kembali itu menyasar audiens-audiens yang sudah terpapar iklan di jalan. Mereka akan melihat iklan Anda lagi melalui smartphone-nya.

Untuk mengatur integrasi pada kedua kanal ini, Anda tidak akan melakukannya sendiri. StickEarn akan mempersiapkan dan mengatur akselerasi O2O khusus untuk Anda.

Anda hanya perlu mempersiapkan konten iklan dan menunggu hasil dari aktivitas promosi tersebut. Umumnya, performance dari iklan yang dibuat akan hadir dalam performance report.

Lebih lanjut lagi, terkait integrasi yang kami bahas, StickEarn menyediakan layanan O2O untuk membantu Anda menjangkau audiens yang lebih luas. Anda dapat menjangkau mereka secara offline maupun online mudah melalui layanan O2O kami.

6. Impressions

Cara kerja digital out-of-home yang terakhir ialah dapat menghitung impression atau impresi orang yang melihat iklan di jalan.

Impressions ini didapat dari teknologi, berupa sensor yang tadi kami sebutkan di atas, kemudian menangkap sinyal-sinyal keterpaparan dari para pengguna jalan. Data inilah yang nantinya juga akan masuk ke dalam report keberhasilan iklan.

Promosikan Iklan Digital Out-of-Home Anda!

Berkembangnya digital out-of-home advertising secara tak langsung membuat permintaan akan media tersebut meningkat.

Selain opportunity terkait beraktivitas di luar rumah yang sudah longgar, media ini juga menawarkan cara kerja yang luar biasa sehingga diminati para pengiklan.

Dengan iklan DOOH luar ruang, Anda bisa mengukur, menargetkan, dan menayangkan iklan dengan lebih kontekstual dan segmented lagi. Itulah mengapa iklan digital out-of-home sangatlah penting untuk digunakan.

Jika Anda tertarik untuk beriklan di media ini, Anda bisa hubungi StickEarn dengan klik banner di bawah. Kami siap membantu Anda menayangkan DOOH advertising yang impactfull!

CTA Banner Blog - 01.png