Kesuksesan StickEarn sampai dengan saat ini tidak terlepas dari dukungan para mitra pengemudi ojek online. Kehadiran mereka sangat membantu campaign berjalan dengan baik dan lancar. Oleh karena itu, StickEarn menginisiasi beberapa kegiatan untuk mengapresiasi usaha mereka. Adapun kegiatan tersebut, antara lain:

SARAPAN BARENG STICKEARN

Bertempat di kantor pusat StickEarn, di kawasan Jakarta Pusat, sebanyak 60 mitra pengemudi berkesempatan untuk menikmati menu sarapan yang disediakan secara gratis. Kegiatan tersebut diberi nama “Sarapan Bareng StickEarn”, secara langsung diinfokan melalui pesan singkat Whatsapp kepada tim mitra pengemudi. Selama dua hari kegiatan intens dilakukan, yakni pada 8 dan 9 Februari 2023. Ada 60 mitra pengemudi yang ikut serta, dibagi dalam 2 hari. Khusus untuk 30 mitra pengemudi di hari pertama dan 30 mitra pengemudi lainnya di hari kedua yang telah hadir untuk melakukan pemasangan iklan sebelum jam 09.00 WIB.

Antusiasme mitra sangat tinggi. Nampak wajah-wajah bahagia karena telah merasa menjadi bagian StickEarn dan dunia periklanan.

driver sarapan.png

Baca Juga: StickEarn dan Grab Berbagi Sembako Kepada Mitra Pengemudi

STICKEARN BAGI-BAGI COKLAT DI VALENTINE’S DAY

Kegiatan ini bisa dibilang sangat spesial karena dilakukan untuk merayakan hari cinta sedunia atau Valentine’s Day. Setiap tanggal 14 Februari, biasanya, dijadikan sebagai momen mengungkapkan rasa kasih sayang. StickEarn pun tak ingin ketinggalan. Maka dari itu, tepat 14 Februari 2023 lalu, StickEarn membagikan coklat khusus kepada 50 mitra pengemudi pertama yang datang untuk melakukan pemasangan iklan setelah jam 12 siang.

Melalui pesan singkat Whatsapp, info kegiatan tersebut disiarkan agar diketahui oleh seluruh mitra pengemudi. Sebagai bukti telah hadir, 50 mitra pengemudi beruntung wajib memperlihatkan voucher cinta kepada petugas di lapangan untuk nantinya ditukar oleh satu bar coklat. Bagaimana ekspresi para mitra saat menerima coklat dari tim StickEarn?

driver valentine.png

TIM ASIN ATAU TIM MANIS?

Pada 16 Februari 2023 lalu, StickEarn mengadakan sebuah kegiatan menarik demi merekatkan silaturahmi antara tim mitra pengemudi dan tim StickEarn. Kegiatan tersebut bertajuk #TIMASIN atau #TIMMANIS. Tercatat ada 30 mitra pengemudi pertama yang datang untuk melakukan pemasangan iklan setelah jam 12 siang dan berhak menentukan pilihan sajian dari tim StickEarn berupa nasi padang untuk #TIMASIN serta satu bar cokelat untuk #TIMMANIS.

driver tim asin tim manis .png

Baca Juga: Meningkatkan Brand Recognition Melalui Iklan Luar Ruang

VIP GATHERING

Berbeda dengan kegiatan sebelumnya, VIP Gathering dirasa sangat istimewa karena mengundang para mitra pengemudi yang telah berhasil mengumpulkan poin di atas 250 sebanyak 75 orang untuk dijadikan anggota VIP oleh tim StickEarn.

Selain bertujuan untuk mempertemukan para mitra terbaik, acara VIP Gathering juga menjadi ajang silaturahmi serta diskusi terbuka. Demi menambah kehangatan dan kegembiraan, acara ini diisi pula dengan games menarik dan pembagian doorprize serta reward.

driver vip.png

VIP Gathering StickEarn bersama Mitra Pengemudi dihelat 3 Februari 2023 lalu berlokasi di Restoran Simpang Raya, Cempaka Putih, Jakarta Pusat

Bagaimana seorang mitra pengemudi dapat dikategorikan sebagai anggota VIP? Jika telah memenuhi persyaratan, antara lain: sering ikut serta dalam pemasangan iklan di StickEarn, intensitas tinggi dalam menyelesaikan tugas campaign, dan mampu menjalin kerja sama yang baik dengan tim StickEarn.

Setiap mitra pengemudi yang tergabung dalam anggota VIP akan mendapatkan keuntungan sebagai berikut:

  • Mendapatkan penawaran iklan dengan fee tertinggi pertama kali sebelum atau setelah menyelesaikan iklan sebelumnya.
  • Mendapatkan pelayanan khusus saat proses pemasangan iklan, tanpa perlu mengantri.
  • Mendapatkan insentif spesial, yakni bonus iklan akan cair 100% di akhir bulan pertama pemasangan.
  • Jika mengalami kendala atau ingin mengetahui info terbaru terkait pemasangan iklan, akan diarahkan ke nomor khusus oleh Tim StickEarn.
  • Garansi pendapatan tinggi, di angka Rp5,000,000 hingga Rp10,000,000 per tahun.

TENTANG STICKEARN

StickEarn merupakan perusahaan startup teknologi periklanan yang berbasis di Indonesia. Telah hadir sejak tahun 2017, StickEarn memiliki visi untuk menghadirkan layanan iklan luar ruang yang accessible, intelligent, dan berdampak kuat. Melalui platform OOH dan periklanan digital pertama dari StickEarn, Brand dapat secara efisien menjangkau dan melibatkan pelanggan dalam perjalanan dan aktivitas sehari-hari.

Selama enam tahun berdiri, StickEarn telah mampu mentransformasi alat transportasi, seperti mobil, motor, bus, KRL, hingga pesawat terbang menjadi media iklan luar ruang terukur dengan dukungan teknologi terkini yang memampukan pengiklan untuk memantau jalannya campaign beriklan lewat dashboard online yang dapat diakses di mana dan kapan pun klien berada.

CTA Banner Blog - 01.png