Stasiun kereta menjadi salah satu lokasi dengan mobilitas harian paling tinggi di Indonesia. Ratusan ribu penumpang KRL, Commuter Line, dan kereta jarak jauh KAI melewati area yang sama setiap hari.
Meskipun ramai dan sangat menjanjikan bagi brand dalam membuat kampanye yang menarik, Anda perlu mencari tahu lebih dahulu lokasi iklan di stasiun kereta yang strategi. Selain ada banyak area iklan di KRL yang bisa Anda manfaatkan, jangan sampai Anda salah tempat.
Karena itu, memahami lokasi mana saja yang efektif untuk brand tampilkan iklan di stasiun kereta wajib Anda lakukan. Anda bisa mencari tahu dan pelajari hal tersebut agar budget marketing efektif melalui artikel di bawah ini.
1. Exit Gate

Source: Dokumentasi StickEarn – Iklan Go Apotik yang tampil di area strategis stasiun kereta Tanah Abang.
Area pintu keluar atau exit gate merupakan salah satu area paling padat di seluruh stasiun. Semua penumpang tanpa terkecuali melewati area ini, sehingga menjadikannya sebagai area dengan traffic terbesar dan konsisten.
Jika Anda ingin memanfaatkan gate keluar atau masuk stasiun sebagai media outdoor advertising, Anda bisa menjangkau berbagai penumpang secara langsung. Tidak hanya penumpang, tetapi juga petugas stasiun.
Menempatkan iklan di akses keluar-masuk stasiun memberikan exposure yang lebih lama. Penumpang cenderung berjalan pelan di lokasi tersebut, entah karena antre atau menunggu mesin pintu merespons proses keluar mereka.
Hal ini secara tidak langsung memudahkan brand dalam meningkatkan brand awareness dengan lebih optimal. Banyak brand besar memilih area tersebut untuk promosi, bahkan brand baru pun memanfaatkannya.
Sebut saja Go Apotik, brand kesehatan yang beriklan di LED Digitron StickEarn. Iklan LED Go Apotik tampil di Stasiun Tanah Abang tepat menghadap pintu keluar dan masuk stasiun.
2. Area Tunggu (Waiting Area)
Area tunggu menjadi “lokasi emas” iklan di stasiun kereta berikutnya yang wajib Anda pertimbangkan. Di area ini, rata-rata penumpang KRL menghabiskan waktu antara 3–8 menit, sedangkan penumpang kereta jarak jauh bisa menunggu hingga 30–60 menit.
Durasi inilah yang membuat iklan di area itu begitu potensial. Anda bisa menggunakan iklan di area ini sebagai “senjata” guna mendorong konsumen untuk bertransaksi karena melihat iklan Anda dalam waktu yang lama.
Pasalnya, iklan yang brand tempatkan di waiting area cenderung lebih banyak orang perhatikan. Penumpang sedang dalam kondisi idle alias tidak tergesa-gesa.
Ada banyak jenis iklan yang dapat Anda gunakan bila tertarik pasang iklan di stasiun, khususnya di ruang tunggu. Anda dapat menampilkan iklan di poster wall, videotron, LED TV ads, hingga branding bangku (bench branding).
Jika brand ingin meningkatkan interaksi, area tunggu juga sangat cocok untuk kampanye QR-based marketing, seperti promosi aplikasi, diskon e-commerce, atau campaign yang mengkombinasikan OOH dengan digital.
Baca juga: 10 Strategi Marketing Produk yang Efektif dan Jitu
3. Peron dan Area Menuju Person

Source: Dokumentasi StickEarn – Iklan Hanasui di spot iklan paling strategi di stasiun Bogor.
Peron kereta juga menjadi spot paling krusial dalam perjalanan penumpang. Hal itu karena penumpang cenderung menunggu kereta sembari memperhatikan sekitar.
Maka dari itu, beriklan di Commuter Line tepat di area ini sangat efektif untuk meningkatkan awareness berulang (repetitive awareness), terutama karena penumpang yang sama melewati lokasi. Media yang umum digunakan di area peron meliputi:
- Poster iklan besar di dinding peron
- Branding tiang (pillar branding)
- Stiker lantai (floor sticker)
- LED ads stasiun yang dipasang di sepanjang jalur peron
Peron juga cocok untuk brand yang menargetkan pengguna transportasi massal, seperti aplikasi transportasi online, layanan kesehatan digital, aplikasi keuangan, dan iklan brand makanan cepat saji.
Contoh implementasi iklan di area ini ialah kampanye Hanasui di peron kereta Stasiun Bogor. Hanasui beriklan bersama StickEarn guna mempromosikan produk terbaru kepada komuter Stasiun Bogor di area LED dalam person.
Baca juga: Ciptakan Brand Uniqueness dengan Iklan Luar Ruang
Mengapa Stasiun Kereta Menjadi Lokasi OOH yang Efektif?
Selain menawarkan banyak spot, cara beriklan di stasiun kereta menawarkan keuntungan lain bagi brand. Nah, Jika Anda yang ingin beriklan di luar ruangan melalui moda transportasi ini, simak poin di bawah.
- Volume penumpang sangat tinggi. Setiap harinya KRL Jabodetabek melayani lebih dari 700 ribu penumpang. Memungkinkan iklan Anda dilihat banyak orang.
- Audiens sangat beragam. Penumpang KRL datang dari berbagai kalangan, mulai dari para pekerja, mahasiswa, hingga para pelaku UMKM. Mereka juga tinggal di daerah yang beragam.
- Durasi exposure optimal. Iklan yang target pasar Anda lihat bisa mereka perhatikan beberapa kali. Bahkan, bisa dibilang konsisten, terutama di area tunggu dan peron.
Dengan kombinasi ini, tidak heran permintaan pasang iklan di Commuter Line, iklan kereta api, serta jasa iklan stasiun kereta terus meningkat. Bahkan, banyak brand yang menghubungi perusahaan luar ruang seperti StickEarn untuk mengonsultasikan kampanye mereka. Sekarang giliran Anda!
Baca juga: Strategi Pasang Iklan di Stasiun secara Efektif
Tentukan Lokasi Iklan di Stasiun Kereta yang Tepat!
Jika brand Anda ingin memaksimalkan jangkauan dan mendorong penjualan produk, memasang iklan di stasiun kereta bisa menjadi solusinya. Silakan pilih lokasi iklan di stasiun kereta yang strategis dan telah kami rekomendasikan di atas, kemudian tampilkan iklan Anda.
Anda bisa menampilkan iklan di kereta bersama StickEarn. Kami dapat menjadi vendor iklan OOH tepercaya Anda yang menyediakan berbagai opsi media di promosi di KRL yang sesuai.
Beberapa di antaranya ialah LED ads stasiun, poster branding, gate branding, hingga berbagai mendukung iklan OOH kreatif Anda. Karena itu, segera hubungi kami dengan klik banner di bawah, ya.

